Ratna Sofia

Author

Mutiara di Penghujung 2011 :)

8 comments
Saat kita menghadapi hidup, sebuah kata-kata penyemangat kadang jadi suatu energi buat diri sendiri bahkan orang lain. Dan izinkan di penghujung tahun ini saya menuliskan ragam quotes dari ragam pribadi yang berbeda sepanjang 2011 :) Enjoy!


Bangga karena aku beda (Lenggogeni, 2011) – THE BEST QUOTE OF THE YEAR. Simple, tapi entah kenapa gue suka.

Jangan cuma bilang belajar tapi ga ada langkah preventif buat berubah (Edelia Marselina, 2011) – walaupun pas ngomong ini ke gue rada ngaco, tapi bener juga kalo dipikir2.. haha.. Anyway, langkah preventif gue udah banyak kali del -___-

Menginjak sepatu tanpa menghilangkan kilaunya (Pak Basith, 2011) – it’s so elegant, Mister! Ga berani komen banyak deh :D

Naik angkot itu sama kayak menghadiri majelis, berlapang-lapanglah kalian di dalamnya, janganlah yang satu menghalangi yang lain (Umil, 2011) – Quotes ini dikirim ke gue cuma buat nandingin quotes yang gue ke kirim ke dia -..-

Optimis boleh, tapi realistis. Ada takdir yg jelas membatasi kita. Ada Tuhan yg jelas mengendalikan kita. Ada nafsu yg jelas mempengaruhi kita (Bani Wijaya, 2011) – Edaaaan.. Boleh, boleh..

Selama lo melihat dengan kaca mata benci, selama itu pula semua yang dia lakukan adalah salah. (Ratna Sofia, 2011). Quotes ini berkaca dari pengalaman gue sendiri, dan orang lain. Mau gimana juga orang itu berbuat, ketika lo pakai kaca mata benci, ya semua yang dia lakuin pasti lo anggap ‘sampah’. Jadi, cobalah melihat tanpa kaca mata itu ya :)

Seorang teman yg memahami air matamu jauh lebih berharga daripada seratus teman yg hanya mempercayai senyumanmu :) (Winda Mizwar, 2011). Quotes yang ini kebetulan terbaca di TL, dan itu benar sekali kaka :)

Tidak perlu orang yang sempurna, hanya butuh orang" yang nyaman untuk berbagi (Egi Puspita, 2011) Kebaca di TL juga :D That’s right beibeh.

Dan kita hanya terus berperasangka ... (baik/buruk).. (Rizqah Pangestu, 2011). Sifat dasar manusia, kaka :)

Experience’s always added value. Di setiap keputusan, selalu ukur risk dan return-nya. (Bu Farida, 2011) – Quotes pas kuliah pengakun.

… Jangan malu disebut ‘maling’, jangan bangga disebut ‘pahlawan’… (Daniel Dhakidae). Ini kutipan di halaman akhir buku Cucu Wisnusarman.

Orang bangga sama orang sombong itu bedanya cuma di gimana cara kita nyikapinnya aja sih (@yeahmahasiswa) – bener juga nih kalau dipikir-pikir. Baik atau engganya seseorang, justru tergantung dari sudut pandang apa yang kita pakai.

Takjub untuk keajaiban waktu. Mengubah tak kenal jadi kenal. Jauh jadi dekat. Dekat jadi erat. (Ratna Sofia, 2011). Keajaiban waktu memang suatu hal yang sejak lama gue kagumi. Kadang pesonanya lebih dari keajaiban dunia.

Kadang-kadang dinding itu memang pendengar terbaik. Tapi komunikasi dua arah itu jauh lebih baik. (Bani Wijaya, 2011). Haha, iye iyeee -__- Quotes ini meluncur ketika gue bilang, ‘aku ngelepasnya ya dengan ngebolang, ngomong sama jalanan, photography, nulis, jalan2 ke tempat unik (sendirian)’. Haha.. Sebenernya agak males ngepost yang ini, karena ini nusuk loh ban.

Niat baik kalo gajadi dikerjain tetep dapet pahala niatnya kok (Yuliana Mafiroh, 2011). Sesuatu sekali quotes ini -__- Ini dikasih ketika gue berniat belajar hari Senin-nya, dan entah kenapa doktrin ini bener-bener gue turutin -__- Kata gue dalam hati, seengganya udah dapet pahala niat -__-

Menjadi seorang sahabat yg baik tidak mudah. Kadang harus mengorbankan perasaannya sendiri untuk menjaga persahabatan yg sudah dibangun lama (Rastya, 2011)

Menjadi berbeda bukan berarti lebih baik.... (Syhlina Icha, 2011)

Tuhan memberi kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat (Chadefi, 2011)

Berantem di sosmed? Labil. (Zafira, 2011). Simple, tapi mengena sekali bu Zaza :D

Kepo adalah sebagian dari iman (Nindya Ulfilianjani, 2011).  Quotes TERGAUL! -__________- Dan sepertinya prinsip inilah yang dipegang mayoritas pengguna twitter. Ga kepo ga gaul -___-

Haha! Cukup segini dulu yang bisa saya tuliskan. Pasti banyak sekali yang saya lewati quotes-quotes berharga dari kalian, entah karena luput membaca, mendengar, memperhatikan, dan keterbatasan waktu (karena baru hunting selama Desember 2011). Semoga setiap yang baik, bisa kita pertahankan ya  Thanks for the quotes, people! See ya next year :D

And, finally let me say the last quotes.

Sometimes we need a friend’s ear to hear, their shoulder to cry, and their smiles to strengthen (Ratna Sofia, 2011). Thanks for being ‘you’ ya guys :)
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

8 comments:

  1. senangnyaa, aku bahkan lupa pernah nulis itu

    ReplyDelete
  2. deh, anonim -__- bani deh pasti ini. haha..

    ReplyDelete
  3. langkah preventif tuh apaan sih na hahhahha :p

    ReplyDelete
  4. dan yang ini pasti dedel -__-
    pada anonim semua yaa. haha..
    gue juga ga ngerti del, kan itu kata lo.. haha..

    ReplyDelete
  5. quotes lo berhasil gw tandingin ga bang? gagagaga

    ReplyDelete
  6. haha :P sepertinya kenal beberapa nama disana dan mengenal sangat baik salah satu nama di dalamnya.

    ReplyDelete
  7. @umil : Ahaha.. engga donggg.. quotesnya einstein kemarin lebih menang dari lo :D btw gausa ikut2an anonim gitu juga kali mil -_-

    @Egi : haha.. siapa gi salah satu orang itu? #eaaa

    ReplyDelete
  8. einstein siapaaa baang?

    ReplyDelete

Please leave your comment here :